Resident Evil Damnation merupakan film CG kedua yang diadaptasi darifranchise Resident Evil. Film CG pertama berjudul Resident Evil Degeneration, yang ditayangkan di beberapa bioskop Jepang lima tahun yang lalu. Film CGResident Evil Degeneration akhirnya juga dirilis ke media DVD dan Blu-ray, yang berhasil terjual lebih dari 1,6 juta kopi di seluruh dunia.
Leon S Kennedy sekali lagi menjadi bintang utama dalam film CG RE terbaru ini. Dalam film Resident Evil Damnation, Leon diceritakan sedang berada dalam perjalanan ke sebuah negara kecil di wilayah Eropa Timur, dimana sedang terjadi perang saudara di negara ini. Gerilyawan yang berperang diketahui menggunakan senjata biologis "Bow" di pertempuran. Untuk mengetahui informasi yang lebih detil, Kotakers dapat mengunjungi situs resmi film Resident Evil Damnation disini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar